Belakangan ini, Roy Suryo menjadi salah satu orang yang cukup vokal terkait kasus video porno mirip Ariel dan Luna Maya. Namun, diketahui Roy sempat menyarankan Luna untuk membantah kebenaran video itu.
Hal itu diungkapkan oleh Boy Afrian Bonjol, kuasa hukum Luna Maya saat ditemui di Mabes Polri, Jl. Trunojoyo, Jakarta, Jumat (18/6/2010). Boy mengungkapkan Roy pernah menawarkan bantuan kepada Luna lewat SMS pada 6 juni 2010.
Di salah satu pesannya, Roy minta supaya Luna tidak berbicara kepada media soal video porno itu. "Seminggu ke depan biarkan media dan orang-orang yang sok tahu atau mengaku-ngaku ahli IT berkomentar, mbak keep silent," tulis Roy di SMS tersebut.
Boy mengatakan di SMS berikutnya, Roy menyarankan supaya Luna membantah kebenaran video porno tersebut. Jika Luna sepakat untuk membantah, Roy berencana untuk melaporkan kasus tersebut ke bagian Cyber Crime Krimsus Polda Metro Jaya.
"Nanti saya membantu rekan-rekan di kepolisian untuk mentrace sampai sejauh mungkin. Meski mungkin sulit menemukan pelakunya. Setuju? Bila oke seminggu ini kita konsolidasi langkah-langkah dan saya di Amsterdam ini mohon di update terus," tulis Roy.
Boy pun yakin kalau SMS itu dikirim oleh Roy Suryo. Namun, ia mengaku pihaknya belum berminat mengambil tindakan untuk menanggapi hal tersebut.
"Silakan tafsirkan sendiri. Ini ada fakta SMS dari Roy Suryo. Saya rasa rekan-rekan juga tahu itu nomor dia," ujar Boy kepada wartawan.