10 SMA/SMK Swasta Terancam Ditutup !


Pemerintah berencana menutup sejumlah sekolah yang dinilai gagal memenuhi standar pendidikan. Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taufik Yudi Mulyanto menyatakan kebijakan itu ditempuh untuk meningkatkan standar layanan pendidikan.

"Jangan karena setitik nila, rusak susu sebelanga," katanya di Balai Kota DKI Jakarta. Peringatan keras ini muncul menyusul ketidaklulusan seluruh siswa di 10 sekolah menengah umum dan kejuruan dalam ujian nasional.

Kesepuluh sekolah itu umumnya adalah sekolah yang masih menumpang di sekolah lain. Jumlah muridnya juga di bawah standar. Sekolah-sekolah yang diujung tanduk itu SMA Delima dengan 4 siswa, SMA Gandipura (6), SMA Kristen Harapan Jaya (4), SMA Triwibawa (36), SMA Dwisaka (14), SMA PGRI 21 (25), SMA PGRI 14 (18), SMK Dwikora (5), SMK Gandipura (10), SMA Muhammadiyah 10 (6).

Menurut Taufik, tingginya tingkat kegagalan juga terjadi di sejumlah lembaga pendidikan swasta, yang mencapai 1% dari total 1.100 sekolah. Jumlah siswa yang tidak lulus pun cukup banyak. "Yang tak lulus hampir 1% dari 123.528 total siswa yang mengikuti ujian."
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Uang Masuk ke Rekening Tiap Menit