Inilah Perusahaan Yang Tidak Pernah Rugi !


Sebagai perusahaan semikonduktor ternama, Intel tidak hanya memiliki pendapatan yang besar. Produsen prosesor komputer kenamaan asal Amerika Serikat ini juga mengklaim tidak pernah sekalipun rugi.

Beberapa perusahaan elektronik ataupun produsen microchip, mungkin pernah melewati masa sulit dengan mengalami kerugian. Namun tidak bagi Intel yang mengaku tidak pernah mengalami kerugian selama berdiri puluhan tahun.

"Hingga saat ini Intel masih memimpin teknologi microchip, dan sejak 22 tahun silam kami belum pernah mengalami kerugian," klaim Budi Wahyu Jati, Country Manager Intel Indonesia, di acara Intel Media Camp 2010, Cisaat, Sukabumi, 6-7 April 2010.

Entah apakah klaim tersebut hanya bualan belaka dari sang kompetitor AMD. Namun yang pasti, Intel memang memiliki varian produk prosesor yang sangat beragam. Tidak hanya untuk komputer desktop dan notebook, namun prosesor Intel juga kerap digunakan dalam kelas mobile premium.

Selain itu, Intel juga mulai merambah ke industri telekomunikasi Wimax 4G. Di Indonesia, Intel juga gencar mengkampanyekan teknologi ini agar produknya bisa makin laku di pasar broadband wireless access. Namun sayangnya, upaya Intel terbentur regulasi Wimax 16.d yang condong berseberangan dengan standar teknologi miliknya.

Masih yakin kali ini tidak akan rugi?

Sumber : detikInet
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Uang Masuk ke Rekening Tiap Menit