dan mencelupkan daging paus mentah itu ke kecap sebelum memakannya. selain dimakan sebagai sashimi, daging paus juga dijadikan hamburger, bahkan dijadikan makanan anjing. kalo ga percaya, buat yang lagi di jepang coba ke supermarket terdekat dan samperin bagian dog food deh. ada 1 merk yang menjual dog food dengan bahan dasar paus.
Perburuan paus dan lumba-lumba di jepang banyak mendapat kecaman dari dunia international. tapi jepang sendiri meminta kepada masyarakat international untuk menghargai perbedaan culture makanan dari setiap bangsa. karena mereka berpendapat bahwa menjadikan paus dan lumba-lumba sebagai makanan manusia merupakan tradisi turun temurun yang sudah dilakukan sejak dulu. mereka juga membela diri bahwa perburuan ini diawasi oleh badan pengawas paus dan lumba-lumba jepang yang terus mengontrol populasi hewan-hewan ini.